Jakarta, TopBusiness—Nielsen baru-baru ini mengumumkan bahwa Free Wheel dan Innovid akan mengintegrasikan solusi baru Qualified Ad Audience terbaru pada Nielsen Digital Ad Ratings untuk memberikan pengukuran audiens kampanye digital hingga tingkat perorangan, dengan durasi yang tidak terduplikasi secara tertimbang.
Dalam keterangan pers yang diterima Majalah TopBusiness kemarin malam,dijelaskan bahwa dengan integrasi ini, kedua server iklan video premium tersebut akan dapat memberikan kepercayaan diri yang lebih besar bagi para pemasar dalam investasi iklan dan konten digital mereka.
Amanda Tarpey, SVP Product Leadership Digital Nielsen, mengatakan bahwa dengan meningkatnya kebutuhan akan peningkatan kemampuan dan transparansi untuk mengevaluasi efektifitas iklan digital, Nielsen telah meningkatkan solusi pengukuran audiensnya untuk mematuhi standar yang direkomendasikan industri tentang keterlihatan (viewability).
Di seluruh portofolionya, Nielsen akan menyediakan kemampuan bagi para pemilik media untuk menunjukkan keberhasilan kampanye digital mereka di antara pemirsa, yang dituju berdasarkan pengukuran keterlihatan (viewability) dan pengukuran demografis dari indikator kinerja utama (key performance indicator).
“Termasuk di situ adalah tingkat penyelesaian menonton video dan pengidentifikasi keterlibatan pemirsa lainnya, serta menyediakan pandangan yang konsisten tentang ambang batas yang dipatuhi oleh perusahaan agensi global tertentu sebagai bagian dari transaksi media mereka,” kata Tarpey.
Penulis/Editor: Adhito