Jakarta, TopBusiness – Suasana Pameran Indonesia International Property Expo (IIPEX) 2019 di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta, Kamis (26/9/2019). Pameran property terbesar ini diadakan serempak di empat kota yaitu Jakarta, Bali, Medan, dan Surabaya.
IIPEX 2019 merupakan hasil kerja sama Realestat Indonesia (REI) bersama Dyandra Promosindo dan Rumah.com yang diselenggarakan sejak 21 September hingga 29 September 2019.
Tercatat lebih dari 200 pengembang dengan 1.000 proyek properti berpartisipasi dalam pameran, dengan pilihan harga bervariatif mulai dari rumah subsidi Rp 100 jutaan hingga hunian mewah Rp 5 miliaran. (Rendy MR)