Jakarta, TopBusiness—Pagi ini, analis dari Samuel Sekuritas Indonesia yakni William Mamudi, merekomendasikan sejumlah saham untuk day trading. Dalam riset harian yang dipublikasikannya, William menyebut bahwa saham itu adalah MDKA (Merdeka Copper Gold), MPMX (Mitra Pinasthika Mustika), dan CTRA (Ciputra Development).
Mengamati dan menganalisis pergerakan saham-saham itu, William memprediksi bahwa harga saham-saham berpotensi bergerak naik.
Adapun titik acuan harga terakhir, TP (take profit), dan cutloss (jual rugi), untuk saham-saham itu adalah berikut ini:
MDKA: Rp4.450, Rp4.580, dan Rp4.340.
MPMX: Rp1.245, Rp1.285, dan Rp1.210.
CTRA: Rp990, Rp1.040, dan Rp955.
Sementara, untuk saham EXCL (XL Axiata) yang kemarin ditutup di Rp2.170, William merekomendasikan sell-TP di Rp2.100; cover di Rp2.240.
Untuk IHSG (Indeks Harga Saham Gabungan) yang kemarin ditutup di 6.854, William masih menyebut bahwa indeks komposit tersebut berkonsolidasi di bawah titik resisten (perkiraan titik tertinggi) di 6.950. Di situ IHSG menunjukkan pola pergerakan doji-doji berkepanjangan.
“IHSG belum menemukan momentum yang bagus,” kata dia.