Jakarta, TopBusiness – Dirjen Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan (PPKL) Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Sigit Reliantoro, mengungkapkan pentingnya semua perusahaan di Indonesia untuk turut serta dalam menjaga lingkungan melalui operasi bisnis yang tidak merusak lingkungan atau menggunakan sumber daya energi yang ramah lingkungan.
Selain itu, kata Sigit, komitmen perusahaan dibutuhkan untuk menerapkan Environmental, Social, and Governance atau ESG dalam mendukung pertumbuhan bisnis yang berkelanjutan.
“Tranformasi ekonomi lingkungan diwujudkan melalui aktualisasi nilai ekonomi karbon untuk pengendalian emisi GRK (gas rumah kaca) dalam pembangunan nasional dan stimulasi ekonomi,” ujar Sigit yang mewakili Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI sebagai keynote speaker (pembicara kunci) pada acara puncak TOP CSR Awards 2024 di Jakarta, Rabu (29/5/2024).
Hadir pula dalam acara ini, Dirjen Pengembangan Ekonomi dan Investasi Kementerian Desa PDTT, Ir. Harlina Sulistyorini, M.Si, yang juga ikut menyerahkan penghargaan kepada pemenang TOP CSR Awards 2024.
Penghargaan TOP CSR Awards 2024 merupakan kesinambungan dari tahun-tahun sebelumnya sejak 2016, dan digelar oleh Majalah TopBusiness berkolaborasi dengan sejumlah lembaga.
Lembaga tersebut antara lain (PaGI) Perkumpulan Profesional Governansi Indonesia, Asosiasi GRC, LKN(Lembaga Kajian Nawacita), CoreBest, MB Consulting (Mitra Bhadra Consulting), ISVI (Institut Shared Value Indonesia), SKB(Solusi Kinerja Bisnis), SDP(Sinergi Daya Prima), Dwika Consulting, MelaniK. Harriman and Associate, serta beberapa pakar dan konsultan CSR.
Acara tersebut dihadiri oleh hampir 600 orang dari berbagai kalangan, termasuk para CEO/pimpinan perusahaan yang memenangkan penghargaan tersebut.