Jakarta, TopBusiness – Kepercayaan atau keyakinan bahwa Indonesia dapat keluar dari krisis akibat Covid-19 dan menjadi pemenang serta dapat memanfaatkan momen itu untuk melakukan reformasi dan memperkuat Indonesia.
Demikian disampaikan Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati, pada pembukaan Ekspo Profesi Keuangan Tahun 2020 yang dilaksanakan secara virtual pada Senin (12/10). “Dalam hal ini, selain merespon Covid kita juga melakukan reformasi,” ungkap Menkeu.
Menkeu menjelaskan adanya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) yang ditetapkan oleh pemerintah menjadikan pergerakan dan aktivitas menjadi terbatas, namun di sisi lain, pelayanan kepada masyarakat harus tetap jalan. Oleh karena itu, salah satu perspektif dalam memanfaatkan momen pandemi adalah memperkuat infrastruktur Information Communcation Technology (ICT) menjadi penting. Sebagai contoh, Menkeu menggambarkan kebutuhan infrastruktur ICT untuk kebijakan work from home (WFH) dan school from home (SFH).
Lebih lanjut, Menkeu mengungkapkan jika masih ada 12.000 desa yang belum terkoneksi internet meski rasio elektrifikasi sudah mendekati 100%. Maka kebutuhan infrastruktur ICT perlu dikejar.
Momen pandemi ini juga dimanfaatkan untuk mendorong penelitian dan pengembangan untuk bidang kesehatan, bidang teknologi, dan manufaktur.
Foto: kemenkeu.go.id