Jakarta, TopBusiness—NielsenIQ Hong Kong memperbarui kesepakatan kerja sama ritel regional dengan Dairy Farm: peritel grosir pan-Asia terkemuka. Perjanjian kerja sama ritel selama dua tahun akan terus menyajikan wawasan dan analisis terbaik bisnis Dairy Farm.
Dalam keterangan tertulis yang diterima hari ini oleh Majalah TopBusiness, dijelaskan bahwa wawasan dan analisis tersebut mencakup enam pasar Asia. Yakni Cina, Hong Kong, Indonesia, Malaysia, Singapura, dan Vietnam.
Yoan Painbeni, Retail Vertical Leader Asia, NielsenIQ, mengatakan bahwa menggunakan teknologi yang inovatif, pihaknya memberi gambaran yang benar-benar lengkap tentang lanskap ritel yang kompleks dan terus berubah.
“Saat dunia perlahan pulih dari pandemi Covid-19,” katanya, “semakin penting untuk memahami bagaimana perilaku pembeli telah berubah.”