Jakarta, TopBusiness – Husky-CNOOC Madura Ltd. (HCML) berhasil meraih penghargaan atas Jam Kerja Aman (JKA) dari kecelakaan dari Direktorat Jenderal Migas Kementerian ESDM di Hotel JW Marriot, Jakarta pada Selasa, 3 Oktober 2023.
Hal itu dibuktikan dengan diraihnya penghargaan Patra Nirbhaya Karya Utama yang diterima oleh KKKS yang sudah mempunyai jam kerja diatas 10,000,000 tanpa kehilangan hari kerja.
HCML telah meraih 15.783.954 jam kerja tanpa kehilangan hari kerja karena kecelakaan pada periode 1 Oktober 2010 sampai 30 April 2023. Hal ini berdasarkan Peraturan Menteri Pertambangan dan Energi No.516.K/38/M.PE/1989 tanggal 29 Mei 1989.
Penghargaan ini bisa diraih HCML atas sistem manajemen keselamatan migas yang dijalankan secara konsisten dan telah memenuhi aspek keselamatan kerja dan lingkungan kerja.
Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi (Migas) Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Tutuka Ariadji, menjelaskan bahwa keselamatan operasi industri migas merupakan gabungan dari personil, manajemen, hingga fasilitas yang berkualitas baik.
“Saya ucapkan selamat pada badan usaha yang memperoleh penghargaan dan kami harapkan mempertahankan prestasi ini,” tutur Tutuka saat memberi sambutan pembuka.