Jakarta, TopBusiness – Sejak 1 Oktober hingga 10 November 2024 lalu, PT LamiPak Indonesia berinisiatif menyelenggarakan Lomba Kampung Bersih dan Aman untuk 13 Desa se-Kecamatan Cikande, Kabupaten Serang, Banten, Indonesia.
Inisiatif LamiPak Indonesia mendapat apresiasi Camat Cikande, Mochamad Agus, yang menilai program ini mendukung upaya menciptakan lingkungan bersih dan sehat.
“Sudah enam tahun lomba kampung bersih dilaksanakan di tingkat kecamatan dan kabupaten. Inisiatif LamiPak ini jadi momentum yang tepat dalam mempersiapkan desa-desa di Cikande untuk mengikuti lomba di tingkat kecamatan. Para juara dari lomba ini akan kami usulkan sebagai kandidat untuk lomba tingkat Kabupaten Serang,” tandas Mochamad Agus.
Sebagai bentuk komitmen terhadap pembangunan berkelanjutan, PT LamiPak Indonesia sukses menyelenggarakan Lomba Kampung Bersih dan Aman.
Keberhasilan ini tentunya berkat partisipasi aktif seluruh desa, didukung penuh oleh pemerintah dan para ahli lingkungan. Inisiatif ini merupakan wujud nyata dari program Corporate Social Responsibility (CSR) LamiPak Indonesia, lomba ini telah berhasil mendorong semangat gotong royong dan kesadaran akan pentingnya menjaga kebersihan dan keamanan lingkungan di kalangan masyarakat.

Melalui program CSR berkelanjutan di bidang lingkungan, LamiPak Indonesia bertujuan untuk menciptakan lingkungan hidup yang bersih, sehat, nyaman, dan indah bagi masyarakat serta bebas banjir saat musim hujan tiba. Lebih dari itu, perusahaan juga ingin membangun kesadaran dan kepedulian terhadap lingkungan, khususnya di kalangan generasi muda.
“Kami berharap melalui Lomba LKBA 2024 LamiPak ini dapat semakin tercipta gaya hidup sehat yang berkelanjutan serta meningkatkan rasa cinta terhadap kebersihan dan lingkungan di tingkat desa,” kata Ahmad Rizalmi, Public Relation Manager LamiPak Indonesia, dalam keterangan resminya kepada amedia, Kamis (28/11/2024).
Pada tanggal 14 November 2024 lalu, Manajemen LamiPak Indonesia telah mengumumkan para pemenang, karena sudah melihat banyak kemajuan dan penerapan kriteria desa bersih dari setiap desa. Desa Cikande Permai keluar sebagai juara pertama, diikuti oleh Desa Cikande, Desa Songgom Jaya, Desa Sukatani, dan Desa Julang.
Diharapkan, keberhasilan lomba ini dapat menginspirasi desa-desa lain untuk terus berinovasi dan meningkatkan kualitas lingkungan.
“Dengan semangat gotong royong, mari kita terus menjaga lingkungan kita agar tetap bersih, sehat, dan nyaman. Keberhasilan Lomba Kampung Bersih dan Aman ini adalah langkah awal yang baik. Mari kita jadikan semangat ini sebagai motivasi untuk terus berinovasi dan berkontribusi dalam menjaga kelestarian lingkungan. Bersama-sama, kita dapat menciptakan masa depan yang lebih baik bagi generasi mendatang,” ajak Rizalmi tersebut.