Depok, TopBusiness – Ada yang istimewa pada Minggu (3/11/2019) di Komplek Lapangan Golf Emeralda Golf Club, Cimanggis, Depok. Dari pagi hingga tengah hari, sebanyak 162 orang pemain golf alias golfer yang tergabung dalam Sahabat Golf Club (SGC) asyik mengikuti 2nd Aniversary Charity Open Golf Tournament.
Majalah TopBusiness dipercaya menjadi media partner turnamen rutin tahunan yang dihelat klub golf yang berdiri dua tahun silam tersebut.
Turnamen ini diawali dengan acara seremoni berupa pemukulan bola atau shot gun dan pelepasan 150 balon udara oleh dua pembina SGC yakni AM Fachir dan dan M Ichsannudin serta Ketua Umum SGC Imron S Hidayat.
Ada beberapa kategori yang dipertandingkan dalam turnamen golf ini yakni kategori Best Gross Overall, Best Nett overall, Best Gross Flight ABC, Best Nett 12 Flight ABC. Selain itu, ada pemenang untuk kategori keterampilan seperti Longest Drive, Nearest to the Line, Birdy Challenge dan Eagle Challenge.
Setelah menyelesaikan pertandingan pada Minggu siang, para golfer ini berkumpul di ball room Emeralda Golf Club untuk makan siang dan mengikuti acara serah terima hadiah bagi para pemenag. Menariknya lagi, acara ini diselingi dengan pembagian santunan pendidikan senilai Rp 120 juta kepada 1.000 anak yatim dan dhuafa. Mereka berasal dari 10 yayasan-yayasan yatim piatu dan duafa yang ada di Jabodetabek. Sedangkan dana donasi itu berasal dari sumbangan sponsor dan anggota SGC.
Dalam sambutannya di depan peserta turnamen, Ketua Umum SGC Imron S Hidayat mengatakan bahwa ini merupakan turnamen akbar ke-6 yang diadakan oleh SGC selama komunitas golf ini berdiri pada 2017. Yang lebih membanggakan lagi, kata Imron, SGC adala satu-satunya klub golf yang begitu peduli dengan lingkungan sekitar yang kekurangan.
Setidaknya itu terlihat dari kegiatan-kegiatan SGC sudah mengadakan 50 kali ajang golf barokah (gobar) yang rutin diadakan setiap hari Jumat, baik mingguan maupun dua minggu sekali. “Sifat peduli dari anggota SGC dan golfer lain inilah yang begitu mengesankan karena setiap gobar Jumat barokah tidak pernah kekurangan sumbangan dari anggota SGC atau golfer lain yang simpati pada kegiatan sosial SGC,” kata dia.
Sementara itu, Pembina SGC AM Fachir mengatakan, salah satu ciri khas SGC ini adalah setiap kegiatan yang digelar SGC dilakukan selalu ada nuansa berbagi. Jadi mengkombinasikan antara hobi dengan berbagi rezeki.
“Mudah-mudahan kegiatan seperti ini akan terus berlanjut, tentunya juga berkat dukungan anggota , sponsor dan pihak-pihak lain yang mendukung kegiatan SGC ini,” kata AM Fachir yang juga wakil menteri luar negeri dalam sambutannya di depan peserta turnamen.
Fachir mengaku bangga karena pada turnamen dalam rangka ulang tahun kedua SGC ini jumlah peserta dan penerima berkah lebih banyak dibandingkan tahun lalu. “Saya ingat di ulang tahun pertama, kami hanya memberika santunan kepada sekitar 300 anak yatim, sekarang 1.000 anak yatim. Artinya, saya melihat kegiatan ini juga memiliki daya tarik bagi para sponsor,” ujar dia.
Tak hanya penyelenggara, peserta turnamen SGC ini juga melihat ada suasana berbeda dibandingkan turnamen sejenis yang dihelat klub golf lain di Indonesia. “Di sini suasananya luar biasa, nuansa keagamaan dan nuansa sosial cukup kental. Ini yang perlu dipertahankan. Harapan saya turnamen ini ke depan bisa berlangsung lebih meriah lagi dan bisa menjadi wadah berbagi untuk orang yang membutuhkan yang ada di sekitar kita,” kata Firdaus yang juga menjadi pemenang untuk kategori Best Gross Flight B.
Pada acara tersebut, penyelenggara SGC 2nd Aniversary Charity Open Golf Tournament juga memberikan plakat penghargaan kepada sejumlah sponsor yang mendukung kegiatan tersebut. Sejumlah sponsor itu antara lain Yayasan Baitul Maal BRI, PT Adhi Karya, Asuransi Ramayana, Rihaal Umrah & Edukasi, Asuransi Sinarmas, Asuransi Simas Insurtech, Bank BRI, Bank Mandiri, BRI Life, BRINS, PT PP, PT Asuransi Jiwa Syariah Al Amin, WOM Finance, PT OTO Multiartha, Pertamina Drilling, Asuransi Astra, PT Wijaya Karya (WIKA), BNI Life, PT Surya Energi Indotama (SEI), Askrindo, Sinarmas MSIG Life, Asuransi Aswata, dan Adira Finance
Para peserta cukup antusias mengikuti rangkaian kegiatan hingga akhir, karena penyelenggara membagikan banyak lucky draw seperti smartphone,vocher golf, vocher reksadana, vocher belanja, sepeda, tv 43 inch dan peralatan elektronik lainnya. Sedangkan grand lucky draw yang banyak ditunggu peserta adalah 7 unit motor Yamaha Mio.
Penulis: Nurdian